TY - JOUR AU - Aurdin, Yulyana PY - 2017/06/29 TI - DESAIN TURAP UNTUK PENANGGULANGAN GERUSAN TEBING SUNGAI MUSI SEPANJANG 600 METER SEBERANG ULU (KAMPUNG KAPITEN-JEMBATAN MUSI II) DI KOTA PALEMBANG JF - TEKNIKA: Jurnal Teknik; Vol 2 No 2 (2015)DO - 10.35449/teknika.v2i2.30 KW - N2 - Sungai Musi merupakan salah satu sungai besar di Indonesia yang memiliki panjang 750 km membelah kota Palembang menjadi dua bagian kawasan yaitu seberang ilir di bagian utara dan seberang ulu di bagian selatan. Pada sisi tebing kiri dan kanan sungai Musi banyak terdapat bangunan rumah. Untuk menghindari tepi sungai tidak terjadi longsor, dilakukan upaya penanggulangan gerusan tepi sungai Musi dan supaya seberang Ulu tertata lebih rapi seperti seberang Ilir disepanjang tepian sungai Musi. Penahan dinding yang direncanakan diharapkan mampu menahan beban lateral tanah dan beban luar baik berupa statik maupun dinamik yang bekerja. Pada penelitian ini dilakukan survei topografi berupa situasi dan topografi disekitar lokasi turap, analisis hidrometri berupa survei batimetri untuk mengetahui penampang melintang sungai, survei kecepatan arus dan pasang surut sungai Musi. Analisis mekanika tanah berupa data hasil pengujian sondir dan hasil bor untuk menentukan kedalaman tiang pancang yang dapat tertanam pada tanah padat. Perkuatan tebing yang direncanakan di desain tidak menutup akses dari darat ke sungai yang telah ada dan ada penambahkan dermaga-dermaga kecil untuk bersandarnya perahu-perahu kecil masyarakat. Sepanjang sisi perkuatan tebing juga direncanakan untuk ditanami berbagai jenis pepohonan untuk menambah keindahan pinggiran sungai Musi. Media untuk pepohonan (taman) direncanakan selebar 2,5 m dari sisi turap. Kata kunci : Turap, Perkuatan Tebing, Sungai Musi UR - http://www.teknika-ftiba.info/teknika/index.php/1234/article/view/30